Pembangunan Infrastuktur dan Pemulihan Ekonomi Prioritas Pemdes Sukahurip dalam RKPDes Tahun 2023


JABARONNEWS.COM, GARUT - Pemerintah Desa Sukahurip Kecamatan Pangatikan Garut bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sukahurip mengadakan Musyawarah Desa (Musdes) untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2023, di aula desa setempat, pada Kamis 07/10/2022.

Ketua BPD Desa Sukahurip, Yusup mengatakan, usulan dari setiap Dusun di Desa Sukahurip yang diajukan akan di Musyawarahkan dan nanti hasil Musyawarah  disusun untuk bahan masukan dalam RKPDes Tahun anggaran 2023 selanjutnya akan ditetapkan.

"Usulan yang masuk ke RKPDes Tahun anggaran 2023 tersebut ada puluhan kegiataan," ujarnya.

IMG-20221006-WA0025.jpg

penyusunan RKPD tidak keluar dari RPJMDes dan yang tidak terakomodir di tahun 2022, jika kegiatan pembangunan itu anggarannya mencukupi atau terakomodir, maka pembangunannya akan dilaksanakan sesuai rencana kerja. "Jika tidak, maka akan diusulkan ke Musrenbang kecamatan agar di usulkan ke Kabupaten, Provinsi dan Pusat," Ujar Yusup.

Kepala Desa Sukahurip Asep Rukmana mengatakan, "alhamdulilah hari ini Kamis 06/10/2022, Pemerintah Desa Sukahurip bersama dengan BPD, Lembaga Desa, PKK, para Ketua RT/RW, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Pemuda telah melaksanakan Rapat Kerja Musyawarah Desa untuk menyusun RKPDes Tahun 2023," ujar Asep Rukmana.

IMG-20221006-WA0023.jpg

Selain prioritas pembangunan Infrastruktur yang dicanangkan kedepan, program pemulihan ekonomi juga menjadi salah satu prioritas kerja pemerintah Desa di tahun 2023 mendatang ujar Kepala Desa.

Pantauan Media kegiatan Mudes RKPDes Desa Sukahurip dihadiri oleh Babinsa, Babinkamtibmas, Sekmat Kecamatan Pangatikan, Kasi Trantib, Kasi Pemerintahan, para ketua RT/RW, BPD, tokoh Masyarakat, kader PKK, Tokoh Agama dan Pemuda Desa Sukahurip. (/Red)***


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka